Seleb Korean

24 Jam, MV DDU-DU DDU-DU BLACKPINK Raih 27 Juta Viewer

BLACKPINK. (sumber;internet)

SEOUL - Video klip DDU-DU DDU-DU milikBLACKPINK sukses ditonton lebih dari 27 kali dengan 2,4 juta like hanya dalam 24 jam setelah dirilis di YouTube pada 15 Juni 2018. Dengan capaian itu, DDU-DU DDU-DU tercatat sebagai video musik girl grup K-pop tercepat yang melampaui 20 juta penonton.

BLACKPINK sukses menggeser TWICE yang memegang rekor itu sebelumnya lewat tembang What is Love yangdirilis pada April 2018. Hingga berita ini diturunkan, MV tersebut sudah ditonton lebih dari 40 juta kali di YouTube. Single itu juga sukses mendominasi enam tangga lagu real time utama di Korea Selatan, tak lama setelah dirilis.

Sebagai informasi, DDU-DU DDU-DUmerupakan satu dari empat track yang ada dalam mini album 'Square Up' milik BLACKPINK. Album itu diproduksi oleh Teddy Park, salah satu produser terbaik yang dimiliki YG Entertainment, bersama R.TEE dan Bekuh Boom. Selain DDU-DU DDU-DU, 'Square Up' juga masih menyimpan tiga tembang andalan lainnya: Forever Young, Really, dan See U Later.

Album itu bahkan sukses mendominasi chartalbum iTunes di 38 negara, termasuk Argentina, Austria, Bahrain, Brunei Darussalam, Bulgaria, Kamboja, Kanada, Chili, Kosta Rika, Finlandia, Yunani, Hong Kong, Hungaria, India, dan Indonesia.

Kemarin,  BLACKPINK mempromosikan DDU-DU DDU-DU dalam program Music Core yang ditayangkan MBC. Kesempatan itu, juga akan digunakan Jisoo cs untuk memperdengarkan lagu terbaru mereka lainnya, Forever Young, untuk pertama kalinya kepada pencinta musik K-Pop. Promosi BLACKPINK masih akan berlanjut ke program Inkigayo, hari ini (17/6/2018).

Dalam keterangannya, Jisoo 'BLACKPINK' mengatakan, DDU-DU DDU-DU memiliki jeda yang cukup banyak bagi grupnya untuk memamerkan kemampuan mereka menari. "Karena itu, kami harus lebih ekstra kuat. Pada bait kedua, ada bagian rap, yang juga diselingi dengan koreografi energik," katanya.

Jisoo menambahkan, "Jika kalian menonton video ini, aku harap bisa meninggalkan kesan yang baik bagi kalian. Sehingga, kalian bisa menontonnya lagi dan lagi."



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...